Melanjutkan posting sebelumnya tentang Prolific Academic, kali ini akan dibahas bagaimana cara mencairkan saldo Prolific Academic sekaligus sebagai pembuktian bahwa Prolific Academic memang terbukti membayar. Jika saldo akun Prolific Academic anda sudah mencapai £5, maka anda bisa untuk mencairkannya ke akun PayPal anda. Admin SurveiDibayar.com akan menunjukkan langkah-langkah untuk mencairkan saldo Prolific Academic melalui PayPal.
Notifikasi pencairan saldo online survey Prolific Academic |
Sebelum anda bisa mencairkan saldo akun Prolific Academic, anda harus mengumpulkan minimal £5 pada akun anda. Setelah anda mengumpulkan jumlah minimal tersebut, silakan klik tombol "Get Paid" yang ada pada dasbor akun Prolific Academic. Pastikan bahwa alamat email PayPal anda sama dengan alamat email yang terdaftar pada akun Prolific Academic anda. Jika anda mencairkan saldo dengan jumlah £20 atau lebih, anda akan memperoleh keuntungan lain yaitu dibebaskan biaya pengiriman PayPal. Permintaan penukaran saldo Prolific Academic akan diproses selama maksimal lima hari kerja. Setelah itu anda akan menerima kiriman saldo di akun PayPal anda. Harap diperhatikan jika akun PayPal anda tidak memiliki mata uang Pounds sebagai mata uang yang aktif, maka anda harus menerima pembayaran tersebut secara manual. Anda harus login ke akun PayPal anda dan menerima pembayaran yang dikirimkan oleh Prolific Academic. Nantinya akan ada pilihan apakah saldo yang dikirimkan tersebut akan dikonversi menjadi mata uang yang digunakan di akun PayPal anda atau tidak.
Notifikasi saat pembayaran dari online survey Prolific Academic dikirim |
Admin SurveiDibayar.com sudah mencoba menarik saldo dari akun Prolific Academic. Prosesnya cukup cepat dan hanya memakan waktu sekitar satu harian saja dari waktu maksimal lima hari kerja. Seperti sudah dijelaskan bahwa saldo yang dikirim dalam mata uang Pounds, maka admin SurveiDibayar.com harus login ke akun PayPal ketika ada notifikasi pengiriman uang dari Prolific Academic. Setelah itu pada akun PayPal dilakukan proses penerimaan uang sekaligus konversi ke mata uang dollar, karena mata uang dollarlah yang digunakan admin SurveiDibayar.com.
Notifikasi dari PayPal untuk menerima pembayaran saldo Prolific Academic |
Jadi sudah terbukti bahwa Prolific Academic merupakan situs online survey yang terpercaya dan terbukti membayar. Anda pun tidak perlu kuatir ketika bergabung dengan Prolific Academic. Hanya saja anda harus benar-benar terkualifikasi untuk menjawab kuesioner yang dilakukan. Karena kuesioner tersebut merupakan bagian dari studi riset ilmiah bagi akademisi dan periset dari universitas ternama di seluruh dunia. Pastikan juga kemampuan bahasa inggris anda cukup mumpuni untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan yang semuanya menggunakan bahasa inggris. Selain dengan menjawab pertanyaan atau mengerjakan survey, anda bisa mendapatkan tambahan saldo dengan meferensikan Prolific Academic. Anda bisa mendapatkan 10% dari nilai pembayaran pertama teman anda yang bergabung sebagai panelis di Prolific Academic. Anda juga bisa mendapatkan £20 jika mereferensikan Prolific Academic kepada periset ketika membelanjakan dana sebesar £50 bagi riset mereka.
Demikianlah posting kali ini tentang cara mencairkan saldo Prolific Academic dan bukti pembayaran dari Prolific Academic melalui PayPal. Jika anda belum bergabung dengan Prolific Academic, silakan mendaftar langsung di Situs Prolific Academic. Review lengkap tentang Prolific Academic bisa anda baca pada posting Review Prolific Academic. Daftar terkini dari semua situs paid survey yang menerima pendaftaran dari Indonesia bisa anda temui di List Paid Survey. Rangkuman tanya jawab tentang dunia paid survey bisa anda baca di laman Tanya Jawab. Semoga posting terkini ini bisa bermanfaat bagi anda.
Cara daftarnya gimana min??
ReplyDeleteTinggal klik link Prolific di postingan kan sudah ada
DeleteSurvey nya kusus buat inggris atau bisa buat indonesia ?
ReplyDeleteSurveynya menggunakan bahasa inggris karena kebanyakan survey researchernya dari universitas di US/Eropa. Member dari Indonesia bisa mendaftar.
DeleteBerapa hari Admin bisa dapet 14,25 GBP ?
ReplyDeleteWaktu itu sekitar 4 bulan. Karena online study-nya tidak tentu waktunya. Tergantung dari para periset yang menggunakan jasa prolific untuk mengumpulkan data.
DeleteBiasa berapa makan waktu buat ngumpulin sampai 10 dollar
ReplyDeleteTidak tentu tergantung datangnya study/survey dari researcher yang menggunakan jasa prolific.
Deletemau nanya gan, bisa apa tidak email akun paypal yang telah dinonaktifkan dipake jadi email alternatif di paypal lain.. soalnya saya punya dua akun paypal.. mohon jawabannya gan.!! terima kasih sebelumnya
ReplyDeletetidak bisa. saya pernah coba
Delete