Cara Daftar YouGov Paid Survey Dibayar Dollar #OnlineSurvey

Posted by Survei Dibayar on Sunday, September 20, 2015

Kali ini akan dibahas topik tentang cara daftar YouGov paid survey dibayar dollar. Meskipun mendaftar suatu situs online survey kelihatannya mudah bagi yang sudah terbiasa, tapi ada sebagian orang yang belum paham bagaimana caranya. Pendaftaran online survey YouGov bisa dilakukan dengan dua cara. Anda bisa menggunakan form biasa dan memasukkan alamat email disana. Atau anda bisa menggunakan akun Facebook anda untuk mendaftar online survey YouGov. Syarat mendaftar Yougov sangatlah mudah dan gratis. Admin SurveiDibayar.com akan memberikan langkah-langkah ringkas untuk mendaftar online survey YouGov Indonesia.
Cara daftar online survey YouGov | SurveiDibayar.com
Cara daftar online survey YouGov
Langkah mendaftar online survey YouGov sangatlah mudah. Silakan ikuti petunjuk berikut ini:
  1. Bukalah Situs Yougov.
  2. Isikan informasi yang diperlukan pada form pendaftaran berupa alamat email dan password.
  3. Klik pada tombol "Register".
  4. Bukalah inbox email anda dan cari email konfirmasi dari online survey YouGov. Klik link pada email konfirmasi tersebut untuk mengaktifkan akun YouGov anda.
  5. Setelah akun YouGov anda aktif, jangan lupa untuk melengkapi profil anda selengkap mungkin.
  6. Setelah melengkapi profil jangan lupa untuk selalu cek email anda untuk undangan online survey terbaru dari YouGov.
  7. Kumpulkan poin YouGov anda hingga mencapai 5000 poin yang nantinya bisa ditukar dengan saldo PayPal SGD $25.

Menu pendaftaran online survey YouGov | SurveiDibayar.com
Menu pendaftaran online survey YouGov
Sedangkan cara mendaftar online survey YouGov dengan akun PayPal lebih mudah lagi. Silakan ikuti cara berikut ini:
  1. Pastikan anda sudah login ke akun Facebook anda.
  2. Bukalah Situs YouGov.
  3. Klik pada tombol "Facebook Connect" yang terletak tepat dibawah tombol "Register".
  4. YouGov akan menautkan akun Facebook anda dengan akun YouGov. Berilah ijin bagi aplikasi YouGov untuk melakukan autentikasi pada profil Facebook anda.
  5. Setelah proses autentikasi akun selesai, jangan lupa lengkapi profile YouGov anda.
  6. Selalu cek email dan kumpulkan poin YouGov anda hingga minimal 5000 poin untuk ditukar dengan saldo PayPal SGD $25.

Selain dari mengerjakan online survey, anda bisa mendapatkan tambahan poin dengan mereferensikan teman anda. Silakan cek dasbor akun online survey YouGov anda untuk mencari menu referensi. Lalu sebarkan link referensi YouGov anda melalui Facebook, Twitter dan email untuk mengundang teman anda bergabung dengan online survey YouGov. Online survey Yougov juga mengadakan undian pada waktu tertentu dengan hadiah-hadiah menarik seperti ponsel ataupun komputer tablet. Selalu pantau akun YouGov anda agar tidak ketinggalan kesempatan menarik tersebut.

Demikianlah topik kali ini tentang cara daftar YouGov paid survey dibayar dollar. Mungkin bagi anda yang belum terlalu mengenal tentang paid survey Yougov, bisa membaca tentang Review YouGov dan Bukti Pembayaran YouGov. Jika anda tertarik untuk mengetahui semua paid survey yang menerima pendaftaran dari Indonesia, silakan klik pada laman List Paid Survey. Pertanyaan dan jawaban umum tentang dunia online survey telah admin SurveiDibayar.com kumpulkan pada laman Tanya Jawab. Semoga posting kali ini bisa membantu anda untuk mendaftar online survey YouGov dan semoga bermanfaat.

Blog, Updated at: 9:01 PM
Posted by: SurveiDibayar.com - Survei Dibayar - Updated at : 9:01 PM

19 comments:

  1. terima kasih informasinya ... penjelasan ini sangat membantu kami ...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Semoga bermanfaat dan terimakasih sudah mengunjungi blog kami

      Delete
  2. Maaf yah, sy pingin lebih jelas saldo paypal itu apa dan bagaimana penggunaanya....tks

    ReplyDelete
    Replies
    1. Paypal itu sistem pembayaran online internasional. Hampir semua situs menggunakan jasa PayPal sebagai metode pembayaran. Saldo PayPal bisa digunakan untuk membayar pada saat transaksi online. Saldo tersebut juga bisa dicairkan ke rekening di bank Indonesia. Silakan daftar di www.paypal.com

      Delete
  3. betul 5000 poin setara $25 SGD

    ReplyDelete
  4. Untuk mencapai 5000 poin kira2 berapa banyak dan lamanya mesti di survey

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalau saya biasanya 1-2 bulan sekali bisa mencapai 5000 poin. Dengan merespon semua undangan survey dan juga mereferensikan ke teman-teman.

      Delete
  5. apa setiap hari kita mendapatkan kiriman survey?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Biasanya seminggu sekali ada survey. Kalau mau cepat dapat poin, silakan referensikan teman-teman anda.

      Delete
  6. apa harus konek ke FB untuk pembayaran melalui paypal, dan bagaimana klo email FB dan paypal berbeda dengan email di yougov?.....thx

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tidak harus konek dengan FB untuk pembayaran paypal. Hanya untuk registrasi akun Yougov saja. Email berbeda untuk paypal dan akun yougov tidak masalah selama nama pemilik akunnya sama.

      Delete
  7. akun saya di suspend, adakh cara lain biar terlepas

    ReplyDelete
  8. setelah menunggu berbulan-bulan, akhirnya saya juga bisa menukarkan poin yougov saya menjadi dollar :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Keren. Mungkin bisa dijelaskan disini agar pembaca yang lain bisa mendapatkan manfaatnya juga :)

      Delete
    2. intinya konsisten saja sih gan. saya tau mengikuti survey dari yougov ini membosankan. apalagi kadang poin yang diberikan cuma 25 poin saja, dan itu pun tidak setiap hari ada. saya rasa agan juga mengalami hal yang demikian. jadi, kalau sudah memutuskan untuk bermain di yougov, sebaiknya jangan berhenti di tengah jalan. harus sampai goal dong !!!

      Delete
    3. Trims infonya. Saya kira yang akan dijelaskan tentang masalah diblokirnya akun2 yougov karena terlalu banyak mereferensikan member baru. Kalau mengandalkan surveynya memang lama sekali. Mungkin hampir setahun baru bisa payout.

      Delete
  9. om mau nanya?kalau survey luar negeri kok ngak bisa terdaftar ya?gimana caranya biar bisa terdaftar survey luar negeri tetapi aman dan nyaman,hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Survey kan memang sudah spesifik untuk menjaring data dengab target negara tertentu. Kalau bukan negaranya tapi maksa ya datanya invalid. Fokus ke survey yang memang diperuntukkan untuk negaranya sendiri2 saja biar aman dan nyaman. :)

      Delete

Silakan tinggalkan komentar, bebas dan sopan. Dilarang jualan dan cari referral. Biasakan untuk membaca komentar-komentar yang sudah diterbitkan, siapa tahu topik yang anda tanyakan sudah pernah dibahas sebelumnya. Tidak perlu mengulang pertanyaan yang sama. Komentar dimoderasi sebelum dipublikasikan. Terimakasih.

Ikuti Kami Di SosMed

Kategori Artikel


Paid Online Surveys

Artikel Populer