Online survey Toluna Indonesia merupakan salah satu alternatif paid survey untuk mencari uang online. Toluna merupakan perusahaan survey internasional berbasis di Amerika serikat yang menyediakan komunitas online. Dimana suara para anggotanya dapat didengar dan mendapat imbalan berupa poin. Perusahaan riset pasar Toluna beroperasi di 41 negara di seluruh dunia dan memiliki anggota lebih dari enam juta orang.
Situs Paid Survey Toluna |
Pendaftaran anggota online survey Toluna Indonesia sangatlah mudah dan gratis. Anda bisa mendaftar menggunakan email, Facebook dan Twitter. Website Toluna Indonesia sudah memiliki menu berbahasa Indonesia dan memiliki navigasi yang rapih. Anda dapat memperoleh poin dari mengerjakan survei, memberikan pendapat, mengisi polling serta mereferensikan Toluna Indonesia kepada teman. Umumnya survey yang ada di Toluna Indonesia merupakan kerja sama dengan partner atau pihak ketiga. Anda akan mendapat notifikasi melalui email jika ada survei baru yang dapat dikerjakan. Sedangkan untuk pendapat dan polling hanya dapat diketahui dengan login ke situs Toluna Indonesia.
Paid survey Toluna Indonesia cukup mudah dikerjakan, instruksinya jelas dan jarang sekali error. Setiap survei toluna berkisar antara 250 hingga 5000 poin, tergantung dari tingkat kesulitannya. Satu poin Toluna setara dengan 2 rupiah. Minimal poin yang dapat ditukarkan adalah 10.000 poin. Setelah anda menyelesaikan pendaftaran anda, jangan lupa lengkapi juga profil Toluna anda dengan data yang selengkap-lengkapnya. Setiap kategori demografi pada profil anda akan mendapatkan ganjaran 100 poin untuk anda saat diisi dengan lengkap. Anda juga bisa mendapatkan poin dengan mengisi pendapat dan polling yang berkisar antara 1-15 poin untuk anda. Polling atau jajak pendapat bisa anda buat sendiri untuk mengumpulkan pendapat anggota Toluna Indonesia tentang suatu topik Dengan anda membuat jajak pendapat, maka anda akan mendapatkan ganjaran 500 poin jika jajak pendapat anda dianggap bagus oleh admin Toluna Indonesia.
Anda dapat menukarkan poin Toluna dengan Paypal balance atau dengan voucher belanja dari supermarket terkemuka seperti Carrefour, Hypermart, Hero dan lain lain. Untuk penukaran poin dengan Paypal, waktu pemrosesan berkisar 14 hingga 28 hari. Harap perhatikan bahwa Toluna Indonesia akan mengirim saldo Paypal dalam kurs USD, sehingga akan ada konversi dari Rp ke USD secara otomatis. Sedangkan dengan untuk penukaran voucher belanja mencapai enam minggu karena membutuhkan pengiriman melalui Pos. Selain itu anda dapat menukarkan poin Toluna dengan kesempatan undian berhadiah poin yang lebih besar atau kado menarik.
Menu survey pada dasbor akun paid survey Toluna Indonesia |
Kelebihan dari survey Toluna:
- Proses registrasi mudah dan gratis.
- Bisa daftar dengan Facebook atau Twitter.
- Menu bahasa Indonesia. Ada juga bahasa english dan العربية
- Struktur website rapi dan navigasi mudah.
- Survei jarang error dan instruksinya jelas.
- Ada notifikasi email.
- Ada poin dari mereferensikan Toluna Indonesia kepada teman, memberi pendapat dan polling.
- Hadiah penukaran poin yang bervariasi
Kekurangan Toluna:
- Survei dengan poin besar jarang ada
- Poin hasil survei tidak langsung masuk ke akun
Pilihan hadiah yang bisa ditukar dengan poin Toluna Indonesia |
Jika anda tertarik untuk mendapatkan uang dari survey Toluna silakan daftar di Situs Toluna Indonesia. Jika anda ingin mengetahui langkah-langkah penukaran poin Toluna dan bukti pembayarannya silakan klik di Bukti Pembayaran Toluna Indonesia. Jika anda mengalami kesulitan saat mendaftar Toluna Indonesia, silakan baca Cara Daftar Online Survey Toluna Indonesia Terbaru 2018. Sudah terdaftar sebagai anggota Toluna Indonesia dan ingin cepat menambah poin Toluna? Ikuti tips Cara Cepat Menambah Poin Toluna Indonesia. Anda juga bisa melihat list semua paid survey yang menerima pendaftaran dari Indonesia di laman List Paid Survey. Jika anda masih bingung tentang seluk-beluk paid survey, silakan klik pada laman Tanya Jawab.
ngotai apo idak
ReplyDeletebahasa indonesianya apa itu ya gan?
DeleteGan mau nanya, trik sukses di toluna gimana? Seringkali gagal nggak masuk kriteria partisipan. Alhasil yang harusnya dapet gedhe cuma sebiji doang.
ReplyDeleteKalau memang tidak masuk kriteria ya jangan dipaksakan njawab gan. Nanti malah kena banned kalo jawabnya ngawur. Mending rajin login sama sering bikin Jajak Pendapat di dasbor Toluna aja.
DeletePoin hasil survei tidak langsung masuk ke akun, nah berarti masuk kemana?
ReplyDeletePoin kan memang selalu pending tidak langsung masuk ke saldo. Butuh verifikasi dari toluna sebelum masuk saldo poin. Silakan dicek di history survey yang sudah dikerjakan di akun anda.
Deleteapa poin bisa diuangkan atau ditukar hadiah gadget barangkali?
ReplyDeleteSudah admin bahas di artikel http://www.surveidibayar.com/2014/11/bukti-survey-toluna-membayar-dollar-melalui-paypal.html. Kalau mau lebih detail daftar saja Toluna dan cek langsung di dasbor akun Tolunanya. Karena jenis hadiah bisa berubah/update.
DeleteSebenarnya konten yang berkualitas menurut admin toluna itu yang bagaimana ya mas? Sampai sekarang saya masih bingung. Soalnya saya pernah tiba-tiba dapet bonus 1000 poin karena 2 konten saya dianggap bagus. Anehnya, konten satunya yang saya buat cuman dapet komen kurang dari 30 itu pun sudah termasuk saya, tapi kok dapet bonus ya? Padahal konten saya yang lain sampai 30an lebih ga dapet bonus. Kira-kira pendapat mas bagaimana? Thanks.
ReplyDeleteYa itu suka2nya Toluna sih.. kaya untung2an aja kalo menurut saya :)
DeleteAPLIKASI ANDROID PENGHASIL DOLAR YG CEPAT APA MIN?
ReplyDeletemobilexpression dan gfk
Deletepengambilan uangnya lewat mana
ReplyDeletePaypal
DeleteGimana cara check poin ?
ReplyDeleteLogin ke akun Toluna. Disebelah kanan atas kan keliatan poinnya
DeletePAYPALnya harus terverifikasi ga min ?
ReplyDeleteGa perlu kalo Toluna
Delete